AURORA #5 ‘Collaboration Creativity Art Creation’

AURORA edisi ke #5 “CACACA” (Collaboration Creativity Art Creation) karya Program Studi Desain Komunikasi Visual (DKV) IT Telkom Purwokerto kembali diselenggarakan di Galeri Satria, Gedung DSP Lantai 2 ITTP. Pembukaan terselenggara pada sore kemarin, (1/11). 

AURORA #5 ini sendiri merupakan salah satu proses kolaboratif mahasiswa antar angkatan di DKV ITTP yang bertujuan untuk memperkenalkan diri sekaligus proses kreatif mereka kepada para mahasiswa baru. 

Tak lupa, Rektor ITTP, Dr. Arfianto Fahmi, S.T., M.T., IPM, hadir memberikan sambutan atas dibukanya pameran. Dalam pidatonya, Ia turut mengapresiasi dan mengucapkan selamat khususnya atas kerja keras para panitia, jajaran dosen, dan mahasiswa DKV ITTP  yang saling mendukung satu sama lain hingga AURORA #5 ini dapat terselenggara dengan baik. (centralpointeacademy.com)

Dokumentasi Rektor ITTP, Dr. Arfianto Fahmi, S.T., M.T., IPM saat memberikan sambutan

“Selamat untuk para dosen dan panitia yang telah berperan besar atas terselenggaranya acara. Untuk para mahasiswa baru yang hadir secara online, tentu harapannya melalui AURORA #5 dapat menjadi inspirasi bagi kalian dalam berkarya lebih baik lagi kedepannya. 

Bukan hanya itu, melalui karya mahasiswa terpilih ini juga menunjukkan bahwa ITTP bukan hanya mengedepankan teknologi, tetapi juga karya seni. Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada keluarga besar Fakultas Rekayasa Industri dan Desain (FRID), semoga pameran ini dapat berjalan dengan lancar dan membawa dampak positif kepada seluruh mahasiswa baru khususnya,” tuturnya.  

Pameran yang menampilkan karya – karya mahasiswa DKV ini dibuka secara offline dan online. Total ada sebanyak 44 hasil karya mata kuliah mahasiswa yang sebelumnya telah lolos dua tahapan seleksi, yaitu pilihan dosen dan open submission. 

Dokumentasi deretan karya mahasiswa pada pameran

Pada sesi singkat wawancara dengan ketua AURORA #5, Richard Ibrahim Salsabiella, mengaku jika kesuksesan ini tak lepas dari kinerja tim yang saling bekerjasama dengan sangat baik. 

“Agak kaget sebenarnya mbak, tiba – tiba ditunjuk jadi ketua panitia. Sedangkan saya ikut pameran aja belum pernah, malah ditunjuk jadi ketua pelaksana.. tapi Alhamdulillah ternyata sejauh ini teman – teman antusias dan support berbagai pihak juga bagus, jadi pameran ini bisa tetap berjalan,” pesannya. 

Nantinya AURORA #5 akan dibuka untuk umum selama 6 hari, dari 1 – 6 November 2021. Sebagai penutupan acara, pada akhir pelaksanaan turut diadakan Bedah Karya Poster, Fotografi, dan Ilustrasi yang diisi oleh para dosen S1 DKV, Afiandi Eka Kusuma, M.Sn; Robert Hendra Yudianto, M.Sn; dan Adnan Setyoko, M.Pd. Yang kemudian dilanjutkan dengan webinar ‘Proses Membangun Karakter Dalam Pembuatan Ilustrasi’ oleh Ashraf Rahmattan, dan yang terakhir webinar ‘Monetisasi Desain Dari Hobi’ oleh Dimas Prasetyo W. (ITW)

Dokumentasi Kaprodi S1 DKV ITTP, Arsita Pinandita, S.Sn., M.Sn saat memberikan sambutan
Dokumentasi siaran online pembukaan AURORA #5 melalui media sosial
Dokumentasi Rektor ITTP bersama Kaprodi S1 DKV ITTP pada pameran AURORA #5
Dokumentasi pengunjung pameran

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait