Carrer Day Perdana IT Telkom Purwokerto Tahun 2022

Kamis (15/12) IT Telkom Purwokerto bekerjasama dengan 7 perusahaan ternama menggelar Career Day dengan tema “Talkshow Company Profile Perusahaan” di Ruang Auditorium Gedung Rektorat Lantai 5. Ketujuh mitra merupakan perusahaan yang bergerak di bidang teknologi informasi dan telekomunikasi. Seperti PT. Mitra Talenta Group, PT. Bebas Akuntansi, PT. Erdigma, PT. Time Excelindo, PT. Powerkerto, PT. Ethos, PT. Media Telekomunikasi Mandiri. 

Carrer day yang diinisiasi oleh Bagian Pengembangan Karir dan Konseling ini merupakan kali pertama diadakan di IT Telkom Purwokerto. Tujuan utamanya untuk memfasilitasi mahasiswa ITTP yang sudah lulus dan akan diwisuda pada 17 Desember esok. Meski begitu, Career Day juga terbuka untuk masyarakat umum yang sedang mencari pekerjaan. 

Ismanto, ketua pelaksana career day mengatakan bahwa ia bersama tim sengaja mendatangkan mitra industri ke kampus, supaya bisa dilakukan rekrutmen onsite. Dimana sebelumnya, para pelamar sudah mendaftarkan diri dan mengirim berkas lamaran, sehingga sudah bisa dilakukan seleksi administrasi. 

Dokumentasi Rektor IT Telkom Purwokerto bersama dengan perwakilan mitra industri

“Sebelumnya sudah mengirim lamaran dulu, hari ini langsung wawancara. Tapi kalau datang langsung baru membawa lamaran juga tidak masalah, tetap diproses” Jelas Ismanto. 

Rektor IT Telkom Purwokerto, Dr. Arfianto Fahmi, S.T., M.T., IPM, hadir membuka Career Day. Ia menyambut baik kegiatan tersebut, bahkan berharap agar bisa diadakan secara berkelanjutan.

“Saya tanya Pak Dadiek (Wakil Rektor III), dan katanya ini yang pertama di IT Telkom Purwokerto. Wah, inisiasi yang bagus ini. Harus rutin kalau bisa.” ungkap Arfi dalam sambutannya.

Ia juga mengatakan bahwa IT Telkom Purwokerto ini tempat yang tepat bagi mitra industri untuk mencari bibit bibit berbakat dalam bidang IT, Manajemen dan Desain. 

“Kita memang fokusnya di bidang IT. Jadi saya rasa tepat sasaran jika industri datang kesini untuk mencari SDM yang unggul di bidang IT” jelasnya lagi. 

Acara Career Day diawali dengan penandatangan perjanjian kerjasama antara IT Telkom Purwokerto dengan perusahaan mitra. Kerjasama ini menandakan bahwa keduanya sudah sepakat untuk menjalankan program secara berkelanjutan, khususnya pada lingkup Magang dan Rekrutmen.

Kegiatan ini ramai dihadiri oleh ratusan peserta yang sudah melamar pekerjaan. Selesai mengikuti rangkaian acara pembukaan, peserta Career Day kemudian melanjutkan sesi wawancara dengan perusahaan yang dituju. (SR)

Dokumentasi saat Talkshow Company Profile Perusahaan oleh perwakilan salah satu industri
Dokumentasi suasana saat acara sedang berlangsung

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait