IT Telkom Purwokerto Lolos Program Hibah Transfer Kredit Internasional 2021

Berita baik kembali hadir dari Kemendikbud Ristekdikti untuk IT Telkom Purwokerto, yang baru – baru ini dinyatakan lolos pada Program Hibah Transfer Kredit Internasional yang akan dilaksanakan pada semester Ganjil 2021/2022 di Universiti Tun Hussein Onn Malaysia. 

Program hibah transfer kredit internasional diadakan dalam rangka mendukung implementasi kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka, salah satunya yakni layanan bagi mahasiswa untuk memperoleh kesempatan belajar di luar program studi dan/atau perguruan tinggi. Tujuannya yakni dapat mendorong mahasiswa dalam meningkatkan hard skill dan soft skill, memperluas jejaring, serta bertukar pemahaman tentang sosial budaya di luar negeri.

“Program bantuan Transfer Kredit Internasional merupakan hibah penyelenggaraan program pertukaran mahasiswa ke perguruan tinggi lain di luar negeri yang didanai oleh Kemendikbud” jelas Hari Widi Utomo, Kepala Kantor Urusan Internasional ITTP. 

Dari ITTP total ada sembilan mahasiswa yang dinyatakan lolos untuk mengikuti program transfer kredit ini, diantaranya : 

  • Emmanuel Genesius Evan (Prodi RPL)
  • Yolanda Al Hidayah Pasaribu (Prodi RPL)
  • Feliz Tigris Hafizbulloh (Prodi RPL)
  • Satria Adi Nugraha (Prodi RPL)
  • Sophia Deo Sandeva (Prodi Teknik Informatika)
  • Soultan Ali Hadji (Prodi Teknik Informatika)
  • Kania Rahmana Putri (Prodi Teknik Telekomunikasi)
  • Annaz Vatica Zahratun Nissa (Prodi Teknik Telekomunikasi)

Setelah pengumuman hibah, selanjutnya perguruan  tinggi yang dinyatakan lolos sebagai penerima hibah ini akan diundang untuk mengikuti bimbingan teknis pelaksanaan program sekaligus menyampaikan hasil perbaikan rencana anggaran yang sebelumnya diajukan secara online. 

Dalam kondisi pandemi covid, program transfer kredit yang akan dilaksanakan di semester depan juga nantinya dilakukan secara full online. Dengan adanya hibah transfer kredit ini, diharapkan dapat meningkatkan daya saing mahasiswa ITTP secara global. (ITW)

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait