ITTP Dapatkan Vaksin Covid-19

Dokumentasi Dr. Ali Rokhman, M.Si yang sedang dalam tahap pemeriksaan kesehatan

Senin, (12/4) Civitas ITTP mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 di Gedung Olahraga Satria Purwokerto. Mereka terdiri dari para dosen dan karyawan ITTP, yang masih merupakan bagian dari Telkom Group. Vaksinasi kali ini ditujukan untuk para karyawan yang menjadi bagian dari BUMN, seperti Telkom, PT.KAI dan PLN. 

Terdaftar ada sebanyak 237 dosen dan karyawan yang terjadwal untuk divaksin. Tentunya ini dilaksanakan berurutan sesuai jadwal yang telah ditentukan. 

Untuk teknis kegiatan, diawali dengan pengumpulan data pegawai. Kemudian data tersebut diinputkan ke dalam Sistem COSMIC oleh Pusat. Setelah itu baru ditentukan jadwal dan membaginya langsung ke beberapa BUMN. Ini tentu disesuaikan dengan ketersediaan vaksin dan dengan mempertimbangkan kesanggupan layanan per harinya. 

Para penerima vaksin harus hadir langsung ke lokasi, lalu melakukan screening persyaratan dan beberapa pengecekan kesehatan. Usai dicek, barulah mereka dapat divaksin. 

Seluruh kegiatan ini dipastikan dilakukan dengan memenuhi standar protokol kesehatan, sesuai dengan aturan pemerintah yang berlaku. Mereka juga diwajibkan mengenakan masker dan menjaga jarak aman.  

Pemberian vaksin ini sebagai upaya pencegahan penyebaran virus Covid-19 sekaligus amanat dari pemerintah. Bukan hanya pekerja di lingkup BUMN saja yang mendapatkan vaksin. Akan tetapi, nantinya seluruh elemen masyarakat akan mendapatkannya secara bertahap. Tujuan vaksinasi sendiri, yakni untuk mengurangi penularan/ transmisi Covid-19, menurunkan angka tertular dan kematian, serta dapat mencapai kekebalan kelompok (herd Immunity).

Setelah mendapatkan vaksinasi tahap I ini, diharapkan dosen dan karyawan ITTP tetap senantiasa menjaga kebugaran dan mematuhi protokol kesehatan. (ITW)

Dokumentasi para penerima vaksin yang sedang mengajukan berkas
Dokumentasi Rektor ITTP, Dr. Ali Rokhman, M.Si yang telah di vaksinasi
Dokumentasi Dosen ITTP yang akan divaksin
Dokumentasi para dosen ITTP yang sedang menunggu antrian
Dokumentasi Suasana di Ruang Vaksinasi

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait