ITTP Jadi Tuan Rumah IEEE COMNETSAT 2021

Tahun ini ITTP mendapat kesempatan menjadi tuan rumah penyelenggara IEEE International Conference COMNETSAT. Acara yang dihelat pada tanggal 17 – 18 Juli 2021 kemarin, berlangsung secara daring dan ramai dihadiri oleh para peneliti internasional dari berbagai negara.

IEEE COMNETSAT 2021 merupakan kerjasama antara ITTP dengan IEEE Indonesia Section untuk mengadakan conference pada bidang Communication, Networks, Satellite Systems and Broadband Photonic Systems, Artificial Intelligence and Data Science. Dalam acara conference ini juga mendatangkan pembicara utama dari berbagai Universitas ternama dunia, diantaranya : 

  • Prof. Mathini Sellathurai dari Heriot-Watt University yang membawakan topik “An Autoencoder-based End-to-End Learning Framework for Future Wireless and Satellite Networks
  • Prof. Ridha Hamila dari Qatar University dengan topik “D2D MEC Systems for Video Streaming
  • Assoc. Prof. Dr. Taufiq Asyhari dari Birmingham City University dengan topik “Enabling Future Superconnectivity: Internet of Things as a Melting Pot of Communications and Intelligence
  • Prof. Mamoun Alazab dari Charles Darwin University dengan topik “Explainable Artificial Intelligence in Malware Analysis
  • Prof. Josaphat Tetuko Sri Sumantyo dari Chiba University dengan topik “Microwave Remote Sensing and the Applications for Environmental Monitoring

Acara terbagi menjadi 2 section, dimana pada section pertama diisi oleh para keynote speaker dengan masing – masing topik pembahasannya. Sedangkan pada section kedua, terdapat kelas paralel yang terbagi menjadi lima kelas (Communication, Networks, Satellite Systems and Broadband Photonic Systems, Artificial Intelligence and Data Science). Dalam kelas paralel tersebut, para peneliti memaparkan hasil risetnya dan kemudian dilakukan diskusi bersama secara mendalam mengenai hasil riset tersebut.

Meskipun hanya berlangsung secara online, namun tak mengurangi antusias para peserta yang hadir. Hal ini terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan untuk para pemateri. Rektor ITTP Dr. Ali Rokhman, M.Si, juga turut hadir memberikan sambutan, serta cinderamata kepada para pembicara. 

Output yang ditargetkan dari setelah berakhirnya acara ini yakni berupa terbitnya prosiding atau kumpulan paper akademis yang dipublikasikan pada IEEExplorer Library.

Secara tidak langsung, acara ini juga berhasil memperkenalkan Purwokerto beserta budaya dan kuliner khasnya. Beberapa pembicara mengaku menjadi ingin berkunjung ke kota Purwokerto sekaligus mengunjungi kampus ITTP jika pandemi telah usai nantinya. (ITW)

Berikut beberapa dokumentasi penyambutan oleh jajaran petinggi IEEE :

Dokumentasi Bp. Dr. Wiseto Agung, IEEE Communications Society Indonesia Chain
Dokumentasi Dr. Kemas Muslim L., Executive Committee of IEEE Indonesia Section
Dokumentasi Dr. Arifin Nugroho, Indonesian Section IEEE AESS/GRSS Chapt

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait