ITTP Sampaikan Pentingnya Toleransi Dalam Berinternet

Sekarang ini masyarakat tengah dimanjakan dengan adanya perkembangan internet yang hampir merata di seluruh Nusantara, ditambah kemunculan media sosial di masyarakat membuat masyarakat melunturkan nilai toleransi. Bertempat di Aula Desa Singasari, Kecamatan Karanglewas, Kabupaten Banyumas, Civitas Akademika Institut Teknologi Telkom Purwokerto bersama Pemerintah Daerah Banyumas, Polres Banyumas, Kodim Banyumas memberikan serta menyampaikan peran masyarakat untuk tetap merawat nilai toleransi di tengah gempuran berita – berita Hoax, Jumat (4/5).

Nilai Persatuan

Kebersamaan sebagai wujud dari nilai persatuan merupakan salah satu kunci menuju keberhasilan pembangunan nasional, perkembangan berita – berita hoax adalah suatu hal yang perlu dihindarkan dan dijauhi oleh kita, sehingga disini perlu peran masyarakat untuk bersama – sama menangkal berita hoax melalui tidak langsung percaya dengan berita yang disebarkan, perlu untuk di cek kembali oleh kita semua, jelas Heru Priyanto S.T., M.B.A., selaku Wakil Rektor II Institut Teknologi Telkom Purwokerto dalam sambutannya.

Pengmas

Saya mau bertanya sebelumnya, ada yang tahu apa itu hoax ?, tanyanya Tidak tahu pak, jawab masyarakat yang hadir dalam acara tersebut.

Hoax itu “lombo” “ngerti ora lombo” ? lombo itu bohong ibu – ibu, bapak – bapak sekalian. Artinya berita hoax itu adalah berita bohong, perlu untuk mawas pada diri kita agar tidak mudah untuk menyebarkan berita yang belum tentu benar, karena ini menjadi jebakan untuk memecah belah kita, salah satunya masyarakat sekarang rasa toleransi dengan sesama mulai berkurang, tambahnya.

Dosen ITTP Wahyu Adi Prabowo S.Kom M.B.A., M.Kom menambahkan salah satu hilangnya toleransi tersebut dikarenakan kecenderungan orang di era millennia seperti saat ini terpaku pada dunia virtual, artinya mereka mulai melunturkan akan nilai persatuan, gotong royong, yang mana kegiatan tersebut sangat kental dalam menjaga toleransi karena bertemu langsung secara tatap muka antara satu dengan yang lainnya, jelasnya.

Pengmas

Sejalan dengan apa yang disampaikan oleh Wakil Rektor II ITTP, Juli Kristanto sangat menekankan pada masyarakat yang datang dalam acara ini, setidaknya menjaga tiga norma penting dalam masyarakat, kata Ketua DPRD Kabupaten Banyumas tersebut.

Ketiga norma tersebut meliputi norma sosial, norma hukum, dan norma agama. Ini sangat penting sekali jika ibu – ibu bapak – bapak kepengen hidup rukun ya mesti ditanamkan norma tersebut, sehingga toleransi tidak akan mudah luntur karena berita hoax di internet sekalipun, nggih bu ?” jelasnya.

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait