Mahasiswa ITTP Raih Juara Dalam Lomba DEFINE
ITTELKOM-PWT.AC.ID – Mahasiswa Institut TeknologI Telkom Purwokerto (ITTP) belum lama ini (15/10), meraih juara ketiga dalam perlombaan Diponegoro Financial National Competition (DEFINE) tahun 2020 di Undip, Semarang. Perlombaan tersebut diikuti oleh mahasiswa seluruh Indonesia, dengan maksud tujuan menggali potensi gagasan dan kreatifitas mahasiswa dalam mengentas serta menumbuhkan sistem perekonomian nasional. Bahasan dalam lomba DEFINE tahun 2020 mengangkat isu mengenai Dinamika Ekonomi Global : Inovasi dan Strategi Dalam Menjaga Ketahanan Perekonomian Nasional.
Mahasiswa ITTP, yang diwakili oleh 3 mahasiswa Program Studi S1 Sistem Informasi (SI) membuat rancangan/gagasan inovasi bernama Combi Kopi. Ketiga mahasiswa tersebut Putri Agustyaningsih, Vindi Eka Safitri, dan Maulana Chabibullah merancang gagagasan usaha tersebut dilatarbelakangi dari fenomena kopi yang melekat pada masyarakat tetapi dalam pengemasan dan inovasi dalam menjualkan produknya masih minim.
Combi Kopi mengusung konsep usaha berjualan kopi dengan menggunakan mobil Volkswage Combi. Sehingga ketika jualan akan bersifat mobile (berpindah-pindah), lebih praktis dan unik daripada menggunakan truk ataupun stand. Untuk kemasan sendiri, Combi Kopi terbilang sangat ramah lingkungan, karena kemasan akan dibuat dengan sistem celup dan terdapat pemanis alami yang terbuat dari jagung. Akan aman untuk orang yang sedang menjalankan program diet dan diabetes. Selain menggunakan bahan pemanis yang terbuat dari jagung, kantong celup Combi Kopi juga terbuat dari rumput laut, jelas Putri.
Dwi Mustika Kusumawardani, S.Kom.,M.Kom., Dosen Pembimbing Mahasiswa mengungkapkan, untuk kegiatan lomba yang diikuti oleh anak – anak disaat pandemi covid-19 sekarang ini, menurut saya sangatlah menginspirasi, tidak ada halangan bagi mereka untuk terus melakukan inovasi baik secara gagasan ataupun melakukan pembuatan secara langsung. “Selamat kepada para mahasiswa yang telah berhasil meraih juara ketiga. Terus bersemangat dan berinovasi,”ungkapnya.
Pengumuman pemenang lomba kali ini dilakukan berbeda dari sebelumnya. Pengumuman diumumkan secara daring melalui platform zoom meeting.
Komentar
Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini