Seminar Nasional Internet of Things (IoT) Hadapi Era Revolusi Industri 4.0

Kampus Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP) sebagai kampus ICT kembali menggelar Seminar Nasional IoT (Internet of Things) belum lama ini, Sabtu (22 Juni 2019). Acara ini  juga melibatkan mahasiswa yang tergabung dalam panitia Group Riset Festival.

Seminar yang diadakan oleh Riset Grup Festival ini dihadiri oleh peserta internal maupun eksternal kampus, total ada 90 orang peserta yang hadir dan menyemarakan kegiatan seminar nasional tersebut. Bertempat di gedung IoT 104-105 kampus Institut Teknologi Telkom Purwokerto.

Narasumber dalam Seminar Nasional IoT yang diadakan di kampus ITTP menghadirkan Ir. Onno Purbo M.Eng., Ph.D., Dosen dan pakar dalam bidang teknologi Internet of Things (IoT).

Dengan membawa beberapa alat yang digunakan dalam menjelaskan kepada para mahasiswa yang mendomoinasi dalam kegiatan seminar nasional, karena saya menganggap ini merupakan kesempatan menarik mengenalkan serta memperagakan langsung kegunaan dari alat – alat yang saya kenalkan pada mereka, sehingga mahasiswa diharapkan mampu menyerap dan meningkatkan pengetahuan mengenai arus perkembangan yang ada dalam ruang lingkup IoT (Internet of Things), jelas Ir. Onno W Purbo, M.Eng. Ph.D.

Lulusan terbaik Jurusan Teknik Elektro ITB ini menambahkan, perkembangan IoT di era revolusi industry 4.0 akan menuntut para generasi milenial untuk terus menyadarkan diri, bahwa di tengah masyarakat akan tumbuh terus pola IoT. Mereka akan dituntut untuk terus berpikir positif dengan cara memahami secara lebih mengenai perkembangan yang terjadi dalam teknologi IoT (Internet of things). Layaknya yang diperagakan oleh saya dengan alat yang telah dibawa dan disiapkan sebelumnya, contoh pemahaman mengenai komponen arduino sebagai perangkat keras dan implementasi ADS-B (Automatic Dependent Surveillance Broadcast) sebagai sistem primer dalam meningkatkan kecepatan akses sinyal/internet, tambahnya.

Ketua Pelaksana Seminar Nasional Muhammad Syahid Al Aziz mengungkapkan, “Hal ini tidak pernah terduga oleh kami. Pak Onno menyediakan semua alat – alaat IOT dan elektronika pada saat pemaparannya. Kami bersyukur karena Pak Onno sangat bersemangat untuk membagikan ilmunya kepada kami semua. Beliau memaparkan beberapa materi – materi penting seperti hal yang menyangkut sensor web, dan layar,” ungkapnya.

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait