Program Rektor Mengajar Menggebrak SMAN 1 Baturaden

Purwokerto – 22 Februari 2024 program rektor mengajar Institut Teknologi Telkom Purwokerto perdana diadakan. Lokasi pertama program ini adalah sman 1 baturaden dan dihadiri oleh siswa siswi sman 1 baturaden

Tenia wahyuningrum, Rektor IT Telkom Purwokerto menyampaikan bahwa program ini merupakan upaya dari IT Telkom Purwokerto p untuk mengenalkan secara dini gambaran besar kehidupan di kampus. Dengan menyampaikan materi terkait dengan cyber bullying dan bijak dalam bermedia sosial, mendapat antusias luar biasa oleh siswa dan siswi SMAN 1 Baturaden.

Muafa Rizqullah, seorang siswa dari SMAN 1 Baturaden mengungkapkan bahwa Program Rektor Mengajar yang diadakan oleh IT Telkom Purwokerto sangat menarik dan mudah dipahami.

“Pembawaan materinya sangat asik, pembawaannya tentang internet jadi kita memahami cara berinternet dengan baik”, tuturnya.

Program Rektor Mengajar Menggebrak SMAN 1 Baturaden

Hal yang sama juga diungkapkan oleh perwakilan guru dari SMAN 1 Baturaden yang sangat antusias dengan program rektor mengajar ini serta mengucapkan terima kasih kepada IT Telkom Purwokerto bahwa dengan program rektor mengajar ini kita bisa mengenalkan kehidupan perguruan tinggi terutama bagi siswa kelas 10 agar mereka sejak dini semoga siswa siswi kami dapat meneruskan ke jenjang yang lebih tinggi.

Mereka juga berharap bahwa program rektor mengajar tetap dilaksanakan di sekolah sekolah lainnya dan mendapat antusias yang serupa.

Editor :
Silvia VM.

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait