Benchmark Universitas Brawijaya dan Jurnal INFOTEL ITTP

*Dokumentasi saat Danny Kurnianto, S.T., M.Eng (Editor in Chief jurnal INFOTEL sekaligus Kepala Bagian LPPM ITTP) sedang menyampaikan materi.

Dokumentasi pada saat sedang berdiskusi bersama

Sabtu, (6/2), telah berlangsung benchmarking dari Universitas Brawijaya (UB) dengan LPPM ITTP dalam rangka pembentukan jurnal statistika di Universitas Brawijaya. Saat ini LPPM ITTP mempunyai jurnal ilmiah yaitu Jurnal Infotel yang sudah mulai terbit sejak tahun 2009. Jurnal INFOTEL ini telah mengantongi akreditasi SINTA 2.

Acara benchmaring Universitas Brawijaya dengan LPPM ITTP berlangsung secara daring menggunakan zoom meeting. Dalam kesempatan ini, Danny Kurnianto, S.T., M.Eng selaku Editor in Chief jurnal INFOTEL sekaligus Kepala Bagian LPPM ITTP bertindak sebagai narasumbernya. 

Sesuai dengan judulnya, webinar ini memang berfokus untuk mempersiapkan pembuatan jurnal statistika oleh Universitas Brawijaya, sehingga acara tersebut dihadiri oleh 7 orang dosen Statistika UB dan tim penyusun jurnal nantinya. 

Acara dimulai dengan pembukaan oleh Ketua Jurusan Statistika – FMIPA Universitas Brawijaya, Dr. Dra. Ani Budi Astuti, M.MSi. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh narasumber, Danny Kurnianto, S.T.,M.Eng.

Danny Kurnianto menyampaikan materi yang berkaitan tentang jurnal itu sendiri, tahapan yang harus dilalui untuk membuat sebuah jurnal, jenis – jenis jurnal, pemaparan biaya yang harus dikeluarkan, dan segala hal yang perlu dipersiapkan dalam pembuatan jurnal. 

Pada sesi pemaparan materi, Darmanto, S.Si.,M.Si, dosen Statistika UB bertindak sebagai moderatornya. Acara berlangsung dengan lancar dan banyak dilakukan diskusi di dalamnya. Sehingga setelah diskusi, diharapkan peserta jauh lebih memahami tentang tahapan dalam proses pembuatan jurnal. (ITW)

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait