IT Telkom Kembangkan Riset Telematika Berbasis Smart City

IT Telkom Kembangkan Riset Telematika Berbasis Smart City

Dunia teknologi tidak akan pernah ada habisnya, terutama dalam perkembangan sistem informasi dan komunikasi atau yang sering dikenal sebagai sistem telematika, telematika itu sendiri merupakan penggabungan dari dua istilah yang berbeda, yaitu telekomunikasi dan informatika. Konsep ini sering diartikan sebagai suatu percampuran antara dua teknologi yang saling melengkapi satu sama lainnya “a new of hybrid technology”, atau sering disebut juga dengan ICT (Information and Communication Technology). Pada hari rabu (14/3) bertempat di kantor LPPM (Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyrakat) IT Telkom Purwokerto, Ketua LPPM Danny Kurniato, S.T., M.Eng menyampaikan bahwa salah satu riset yang akan dikedepankan adalah mengembangkan teknologi di bidang telematika, yaitu “Smart City”.

Riset Smart City

smart city

Riset Smart City ini akan difokuskan dalam jangka waktu 5 tahun kedepan, dan akan terus dikembangkan oleh IT Telkom Purwokerto. Tujuan dari adanya riset Smart City ini mengedepankan pembentukan kota cerdas yang mana tidak hanya fokus dalam pembangunan infrastruktur yang handal saja, akan tetapi harus dibarengi dengan pembentukan masyarakat yang cerdas dan siap dalam menghadapi kehadiran dan gempuran teknologi yang semakin hari semakin baru. Sehingga dengan adanya Smart City ini bisa menjadi solusi dalam menjawab tantangan bangsa menuju masyarakat yang melek teknologi. Karena suatu bangsa kedepan akan diperhitungkan oleh  bangsa lain ketika mereka mampu menguasai teknologi dan informasi.

Fasilitas

smart city itt pwt

Fasilitas lengkap seperti laboratorium switching, laboratorium komputer,  laboratorium aplikasi, laboratorium teknik elektro dan digital, laboratorium desain komunikasi visual yang dimiliki oleh IT Telkom Purwokerto sangatlah memadai dalam membangun teknologi Smart City ini.

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait