ST3 Telkom Purwokerto Resmi Berubah Menjadi Institut Teknologi Telkom Purwokerto

ST3 Telkom Berubah Menjadi IT Telkom,

Yayasan Pendidikan Telkom menggawangi lahirnya Institut Teknologi yang pertama di Jawa Tengah, setelah disahkannya peningkatan status Sekolah Tinggi Teknologi Telematika Telkom (ST3 Telkom) Purwokerto menjadi Institut Teknologi Telkom (IT Telkom) Purwokerto, melalui SK Menristek Dikti Nomor.446/KPT/I/2017.

Sebagai perguruan tinggi yang berada di bawah naungan Yayasan Pendidikan Telkom dan disupport secara penuh oleh PT. TELKOM, IT Telkom Purwokerto hadir dengan delapan program studi yaitu D3 Teknik Telekomunikasi, S1 Teknik Telekomunikasi, S1 Teknik Informatika, S1 Sistem Informasi, S1 Rekayasa Perangkat Lunak, S1 Desain Komunikasi Visual, S1 Teknik Industri dan S1 Teknik Elektro untuk menyelenggarakan pendidikan berbasis ICT yang terdepan di area Jawa Tengah khususnya.

Ketua Yayasan Pendidikan Telkom Ir. Dwi S. Purnomo mengatakan kelahiran IT Telkom Purwokerto menandai atau menjadi tonggak perkembangan pendidikan berbasis teknologi di Jawa Tengah. (https://romantichoneymoonisland.com/)

“Kehadiran IT Telkom diharapkan dapat membuat dunia pendidikan di sekitarnya semakin berkembang. Dengan kekuatan pada penguasaan teknologi telematika dan informatika, IT Telkom membekali mahasiswa dengan digital skill yang dibutuhkan industri dan masyarakat saat ini,” ungkapnya.

Seiring dengan berkembangnya dunia pendidikan di Jawa Tengah, maka dapat menciptakan kemajuan untuk daerah di sekitaranya. Inilah Bakti PT. TELKOM untuk negeri, membangun bangsa melalui lembaga pendidikan yang didirikannya.

Komentar

Maaf, Anda tidak bisa menulis komentar di post ini

Baca Berita terkait